Ariani

Mahasiswa matematika itu dulu suka membacai weblogku. Bukan yang ini, tapi yang dulu judulnya Catatan Lepas. Trus aku lupa dia tanya apa via subject mail. Tapi aku jawab dengan “boleh” di subject mail juga, dan dia jawab lagi dengan “re: boleh”. Sampai beberapa belas mail kemudian, subject itu nggak pernah diubah. Menarik, katanya, saat kita menerima mail dengan subject yang tidak menggambarkan isinya. Ada rasa curious, ada kesenangan merasakan teka-teki. Hmmmh, nggak heran dia suka jadi matematikawan.

Mahasiswa itu ogah menulis weblog, waktu itu. Jadi dia menulis jurnal dalam bentuk mail, trus dikirimkan ke aku. Aku simpan saja di mailbox, soalnya nggak diamanahkan untuk mempublikasikan ke mana pun. Cuman lama2, daripada hilang, aku taruh juga deh di weblog. Penyimpanan pertama adalah tanggal 28 Januari 2003. Tempatnya di sini: ariani.blogspot.com.

Dan berlangsung sampai September 2003.

Dia nggak pernah mengirimiku jurnal via mail lagi. Dan aku nggak tanya kenapa. Juga nggak ada mail. Udah lama kami nggak saling berkirim mail, kecuali jurnal2 yang dikirim via mail itu. Tapi akhirnya aku tahu dia sudah menyimpan weblog terpublikasi sendiri. Tempatnya di sini: yutiariani.blogspot.com, dari Juni 2004 sampai sekarang. Tulisannya … haha … aku kewalahan bacanya. Rame! Tapi bikin gentar untuk memasang komentar.

Dasar matematikawan.

Categories: Uncategorised

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.