MIS: Pertengahan 2001 (sebelum krisis akibat WTC), saat industri telekomunikasi lesu parah, perusahaan sekelas Lucent pun terancam, dan mulai langkah-langkah awal dari penyelamatan. Di saat-saat genting, Alcatel menyatakan bersedia menyelamatkan Lucent dengan proses akuisisi. Tapi di saat-saat terakhir, proses akuisisi tiba-tiba dibatalkan.
Underground news bilang sih, bangsa Amerika nggak mau tercoreng mukanya soalnya Lucent yang jadi bendera kebanggaan itu diakuisisi perusahaan asing (Perancis). Jadi mereka minta namanya diganti jadi ‘merger’ saja, seperti yang umum dilakukan pada proses akuisisi di AS (ingat waktu AT&T mengakuisisi MediaOne dan mengumumkannya sebagai merger). Tapi Alcatel tentu menolak. Bisa kacau saham Alcatel kalau diumumkan telah melakukan merger dengan perusahaan yang sedang jatuh.
Akhirnya … entah siapa yang menyelamatkan Lucent.