Author: Koen (Page 23 of 87)

Bebersih Jilid 3

Kayaknya memang nggak sopan kalau aku nggak bikin report tentang acara Bebersih di Taman Lansia minggu lalu :). Abis merepotkan banyak orang (biarpun berakhir ceria), masa terus diem2 aja :). Sebenernya sih, aku udah bikin report (selain bikin repot) di blog yang lain. Tapi sebagai penghargaan buat yang udah bersusah2 menyiapkan dan meramaikan acara, aku tulis lagi di blog ini. Btw, blog ini masih the one reflecting my soul loh, haha :). Biarpun sublim selalu. Hush.

Btw, ini report beberapa peserta:

Cerita versi aku sendiri … hemmm, nggak jauh beda sih. Kebetulan aku talk sama Nanda (store manager of Sbux BIP), dan dia cerita tentang kegiatan2 sosial Sbux. Aku jajagi kemungkinan kegiatan semacam itu dibuat lebih kuat dengan mengajak kerjasama komunitas2 lain di Bandung. Aku menyebut misalnya blogger dan KLuB. Jadi waktu Jaka & Aki Heri of Batagor berencana menyiapkan jilid 3 dari acara Bebersih Bandung, aku coba ajak Sbux. Kebetulan malah ketemu Kiki (district manager). Btw, talk2 semacam ini bentuknya cuman ngobrol sambil berdiri, bukan rapat dll :). Balik ke kantor (ya, malam2 kantor masih ramai), aku talk ke Deby: ajakin Flexter Pivijis juga yuk. Deby antusias, dan menularkan antusiasmenya ke Flexter. Cuman jadi pingin rame. Siap2in merchandise: kaos, topi, payung, dan … eh nemu kantong hitam: samber juga deh. Pengakuan dulu: itu merchandise tas Flexi sebenernya … hihihi … sisa dari merchandise untuk Meeting IEEE minggu sebelumnya. Waa, ampuun. Dan karena Deby selalu keibuan (wuih), maka soal makanan langsung jadi concern. Biar rame, kita juga kontak lagi KLuB dan id-Apple. Pingin kontak BBV, yang sementara itu namanya muncul lagi, tapi belum dapat contact person. So, indirect aja :).

Minggu pagi, ternyata Jaka (ketua muda Batagor) panik. Aku tahu sih. Biasanya memang ketua kita itu optimis waktu rapat; tapi waktu action dihandel sama Deniar. Begitu Deniar menyatakan absen, dia pura2 biasa aja, padahal jelas keliatan panik. Kantong sampah aja nggak bawa. Untung aja kami punya yang nemu di gudang itu. Nggak yakin cukup, Aki harus pergi lagi cari kantong. Dan karena ketua panik, maka dalam beberapa session, kami para anggota dan tamu harus mengambil alih acara. Wakaka. Berlebihaaaannn.

Aku bagi acaranya sebenernya gini: Jam 8 mulai ketemu, berhaha hihi, sambil bantu2 panitia siapin tenda dan lain2. Jam 9, seharusnya sudah lengkap, dan acara resmi bisa dimulai dengan pembukaan, perkenalan antar komunitas, perkenalan tamu, game kecil, dll. Jam 10 kita mulai bebersih. Tapi rencana diubah. Game ditunda. Jadi jam 9.30 aku bagi peserta jadi 3 tim, memastikan setiap tim mengandung semua komunitas, biar saling kenalan. Jam 10.30, bebersih sudah selesai. Huh, mereka bekerja terlalu giat & cepat. Deby yang melakukan inspeksi kagum atas hasilnya: bersih sekali. Baru acara kebersamaan, game, foto2 dimulai.

taman-lansia.jpg
Foto hasil jepretan Adham Somantrie

Komunitas yang akhirnya terwakili: Batagor, Flexter, Starbucks barrista (mereka ikut bebersih lo, bukan cuma sponsor kopi), id-Apple (Adham), BBV (Adham, Puti), KLuB (Wisnu, Rolly, Diki). Ada lagi yang belum aku sebut?

Di tengah itu, Kokoh Kabul hadir juga, terpancing banyaknya komunitas IT yang datang. Jadi ianya malah bikin rapat membahas acara training2 IT dengan fasilitas yang disediakan di BEC berupa panggung, akses Internet cepat, dll; kapan saja kalau komunitas memerlukan. Freely.

Tamu2 juga mulai datang. Budi Putra of Asia Blogging, Yulian Jay Firdaus of id-Gmail (dan secara umum mewakili para seleb blog, haha), Indra KH of Indocisc, Rendy of Qwords dan adiknya, serta blogger2 yang belum atau masih akan menggabungkan diri dengan komunitas2. Ritual biasa: foto2, cela2an, dll.

Acara selesai tengah hari. Aki Heri dkk meneruskan ke acara Bedah Gubug. Aa’ Budi Putra disertai beberapa blogger meneruskan perbincangan di Cihampelas Airport. Aku beberes. Jay tertinggal di Taman Lansia, dengan perenungannya. Yang ini memang makhluk ajaib.

So, terima kasih buat semua yang hadir, semua yang berencana hadir tapi gagal, semua yang direpoti dan merepotkan diri mengurusi acara ini, dan semua yang mendoakan agar acara ini berhasil dan menyumbangkan kecerahan buat negeri ini. Acara berikutnya, hostnya jangan Batagor kali ya. id-Apple, mau tidak?

Indonesia Comsoc Chapter Meeting

Seperti diumumkan di blog satunya, IEEE Indonesia Comsoc Chapter hari ini menyelenggarakan pertemuan pertama tahun 2008. Pertemuan ini disiapkan dari jauh hari, saat Pak Ary (chapter’s chairman) menjajagi kemungkinan sebuah meeting yang formal di Bandung. Aku yakin itu tidak sulit. Fasilitas Telkom bisa digunakan kapan saja. Yang sulit mungkin mengundang anggota2. Tadinya aku berencana menggunakan ruang rapat Telkom Divre 3. Tapi aku cukup realistis bahwa kegiatan seperti ini tidak mungkin dihandel seorang diri (yang akan terjadi kalau aku teruskan di Divre 3). Jadi aku kontak Pak Jojo of Telkom RDC untuk kemungkinan menggunakan fasilitas di sana. Pak Jojo langsung setuju. Maka jadilah pertemuan dilakukan di Risti Tower, dengan akomodasi dari Telkom RDC. Telkom Divre 3 menyumbang persiapan acara dan tas ransel keren untuk souvenir. Hihi, keren beneran loh. Pesertanya suka tuh :)

Ada dua acara utama pada kegiatan hari ini. Pagi hari diisi dengan officer meeting selama 2 jam. Kami membahas kembali pengawakan organisasi, menyusun rencana pembentukan cabang siswa (student branch), sub-section yang akan dikembangkan menjadi section, dan action plan 2008. Sementara itu di anggota2 lain mulai berdatangan. Dari UI, ITT, Univ Pelita Harapan, Univ Trisakti, LIPI, Tritronik, Telkom, dll. Biarlah. Networking dulu :). Kedengerannya seru sekali :) :).

Setelah makan siang, pertemuan anggota dimulai dengan opening speech dari wakil Telkom sebagai host, yaitu Pak Wiseto dari RDC. Beliau berbagi info tentang rencana pengembangan network dan service di Telkom, termasuk yang tercakup dalam INSYNC2014 (Rencana NGN Telkom). Pak Ary, sebagai chapter chairman, kemudian membacakan dan mendiskusikan laporan tahunan Comsoc chapter. Pak Arief Hamdani, IEEE Indonesia Section chairman, melanjutkan dengan diskusi tentang fasilitas dan peluang pengembangan bagi anggota IEEE. Diskusi makin seru karena para anggota senior (Prof Dadang Gunawan, Prof John Batubara, dan banyak lagi) meramaikan diskusi dengan berbagai cara mensinergikan kegiatan anggota; termasuk internal training, knowledge sharing, professional communications, perencanaan distinguished lecture programmes yang lebih baik, dll.

Dan akhirnya pertemuan ditutup dengan pesta bakso. Hmmm. Terima kasih untuk Pak Jojo dan rekan2 RDC atas fasilitas dan penyelenggaraan acaranya yang lancar sekali. Terima kasih untuk semua anggota IEEE yang berkenan meluangkan waktu untuk hadir berbagi (mengorbankan waktunya yang amat sangat berharga bagi keluarga, bisnis, istirahat, dll — I know that).

Selesai, aku meluncur ke Bandung Centrum, ke pertemuan lain dengan komunitas lain: Batagor, tempat berhimpun blogger muda kreatif dan usil. Debe, si abege extra-creative itu mengajak sinergi komunitas untuk kegiatan tanggal 27. Hmmm, mau bergabung sama siapa? Aku langsung ingat Starbucks yang juga punya kegiatan kemanusiaan yang menarik. Trus siapa lagi ya. Flexter?

Blogger, Hacker, Minister

Atas arrangement dari Oom Romi (yang kita semua kenal dari Ilmukomputer) dan Oom Son Kuswadi (yang kita kenal dari IECI), malam ini terjadilah silaturrahim yang sangat akrab antara Menkominfo Muhammad Nuh (dan jajarannya dari Depkominfo) dengan komunitas2 ICT, yang menurut Menkominfo merupakan stakeholder dari ICT Indonesia, bertempat di Gd Depkominfo, Jakarta.

Skrip pembicaraan aku laporkan langsung di koen.telkom.us. Dan aku lupa alasannya kenapa mesti in English semi kacau :). Kajian berfokus pada latar belakang dan implementasi UU ITE. Concern yang cukup besar disuarakan komunitas atas praktek penyensoran yang mulai dilakukan pemerintah, yang dianggap melakukan hal yang salah untuk alasan yang benar. Menteri menyetujui bahwa UU itu tidak sempurna, dan mengajak bersama2 memperbaiki. Tentu suara hangat dan ajakan ini berbeda dengan lengkingan charlatan tertentu kepada media tertentu, yang memanfaatkan nama Depkominfo untuk mengancam komunitas2 IT (setidaknya komunitas blogger dan hacker) — untuk mana Menteri juga menyesalkan perilaku semacam itu.

depkominfo.jpg

Bersama2, kita sampaikan juga hal2 positif tentang kegiatan para hacker dan blogger di republik ini, yang menjadi ujung tombang pencerdasan pendidikan dan ekonomi masyarakat melalui ICT. Jajaran Depkominfo menyatakan mendukung upaya2 ini. Ini a.l. juga disampaikan Mr Cahyana Ahmadjayadi (Dirjen Aplikasi Telematika, yang juga blogger, url= cahyana-ahmadjayadi.web.id), Mr Basuki Yusuf Iskandar (Dirjen Postel), serta Mr Edmon Makarim (Penasehat Menkominfo). “Blogger adalah keluarga kita,” kata Mr Nuh.

Yang belum selesai memang soal penyensoran. Keberatan banyak pihak tentang mulainya pemerintah melakukan penyensoran dijawab dengan alasan bahwa resource Internet kita sedikit, sayang jika digunakan untuk hal negatif. Namun metode pemfilteran akan diperbaiki, sehingga tidak justru merugikan orang banyak, seperti yang akan terjadi jika filter dijalankan per site. Ini akan dikaji lebih lanjut.

Dan tentu, acara ini jadi semacam land-coffee (kopi darat) juga. Ketemu berbagai warna blog, tanpa label positif negatif, seperti yang digunakan tukang pecah belah yang malam ini sempat disebut namanya di depan publik itu. Juga ketemu Mas Suhono, yang bersama Mas Romi dan Pak Son jadi malah membahas IECI. Dan IEEE.

Skripku di sini: KOEN.TELKOM.US. Sila kalau ada penyempurnaan.

Update: Dan ini alasan sesungguhnya tentang pemblokiran Youtube: HTTP.KOEN.CC.

OFCDM

Saat ini teknologi transmisi yang sedang on-business adalah CDMA; baik varian CDMA2000 yang digunakan operator FWA semacam Flexi, maupun varian WCDMA yang digunakan sebagai transmisi 3G oleh operator ex-GSM. Thomas Hardjono sudah menyinggung bahwa CDMA sudah mulai surut. Tentu. Single carrier CDMA tidak pas untuk broadband channel yang lebih besar, karena masih ada masalah interferensi multipath. Di tulisan tentang NGMS, aku menyinggung bahwa ITU menghendakti transmisi 4G haruslah dengan OFDMA, yaitu versi multi-akses dari OFDM. GSM lari ke LTE, CDMA2000 lari ke UMB, dan WiMAX berkembang jadi WiMAX II. OFDM (orthogonal frequency division multiplexing) membawa sejumlah besar subcarrier secara orthogonal untuk memawa simbol secara paralel. Modulasi antar subcarrier dilakukan dengan IFFT (Inverse Fast Fourrier Transform), sehingga implementasi lebih mudah. OFDMA menggunakan OFDM, dengan memisah subset dari subcarrier untuk setiap receiver. Singkatnya begitu. Tapi lalu ada OFCDM (orthogonal frequency and code division multiplexing). Kenapa? Rupanya OFDM dianggap memiliki kelemahan pada sel yang berdampingan atau bertumpukan: bisa terjadi interferensi antar subcarrier. Maka dilakukan kombinasi OFDM dengan spreading dua dimensi melalui OFCDM ini.

Gambar membandingkan OFDM (kiri) dan OFCDM (kanan). Satu blok menunjukkan informasi dalam satu durasi dan subcarrier. Dalam gambar itu, ada 16 data simbol. Gambar di tengah menunjukkan spreading pada domain waktu (time), yang ditunjukkan dengan perubahan warna: dalam contoh ini {+1, -1, +1, -1}; yang diikuti duplikasi pada domain frekuensi (frequency). Dengan berbagai kode (code) spreading yang lain, dipadukanlah skema OFCDM. Spreading kode di sini berbeda dengan CDMA. Spreading pada OFCDM hanyalah mengkodekan informasi pada blog frekuensi-waktu yang berbeda. Ada redundancy, memang. Tetapi kita juga punya banyak alternatif kode spreading; yang jika digunakan semua, maka kecepatan data OFCDM akan sama dengan OFDM. Parameter sistem OFCDM serupa dengan OFDM (misalnya panjang paket, metode modulasi QPSK, dll), kecuali bahwa pilot channel OFCDM termultipleks kode, sementara pada OFDM termultipleks waktu.

Sampai hari ini, OFCDM ini belum jadi entry tersendiri di Wikipedia. Dia ditargetkan untuk digunakan pada transmisi downlink untuk 4G. OFCDM diuji pada jaringan DoCoMo, dan telah memberikan rate 100 Mb/s pada kecepatan 20 km/jam, tanpa MIMO.

Mr Charlatan

Baiklah, media dan penguasa negeri mempercayainya sebagai pakar. Dia memang sempat berada di dunia akademis. Tapi gaya pseudosciencenyalah yang memikat media dan kemudian penguasa untuk merekrutnya. Dan jadilah Trofim Lysenko penasihat Partai Komunis bidang sains di Russia zaman Stalin, dengan jabatan ketua Lenin All-Union Institute of Agricultural Sciences, bahkan akhirnya juga Akademi Sains Russia.

Suasana Russia zaman itu memang tak secerah negeri kita masa kini. Kaum buruh tani yang baru memberontak mengisi partai dan parlemen; dengan semangat tinggi tapi ilmu belum mulai terisi. Rakyat berkuasa, tak apa. Sayangnya beberapa charlatan memanfaatkan situasi ini, termasuk Lysenko. Kegiatan Lysenko dimulai dengan memamerkan hasil-hasil riset pertaniannya yang ajaib, yang memukau media. Riset Lysenko tak pernah dapat diaplikasikan, dan bahkan tak dapat diulangi. Tapi ia menutupinya dengan riset baru yang tak kalah memukau. Para pemuka partai mulai mendengar dan tertarik. Maka ia ditarik menjadi salah satu elit partai. Langkah berikut dari charlatan kita adalah mengagitasi partai dan parlemen, memanfaatkan kedekatannya dengan Stalin, untuk melakukan pembersihan. Tentu ia bukan manusia dungu yang langsung menembak nama orang. Saat negara dalam semangat kolektivisme, ia menyabdakan bahwa ilmu yang seharusnya ada di masyarakat adalah ilmu terapan. Petani otodidak, menemukan cara memanen yang lebih banyak, itulah pahlawan. Lalu ia menerbitkan formula menarik. Menurut formula Lysenko, akademisi = borjuis = fasis. Dan yang difavoriti untuk ditembak adalah biologi, khususnya genetika, dan agriculture. Genetika, bidang yang baru mulai tumbuh di Eropa itu dianggap sebagai bidang ilmu yang tak sesuai dengan filsafat materialisme dialektika yang dianut rakyat marxis Russia. Sensor keras diberlakukan terhadap hal yang berbau genetika, evolusi (Darwinian), dll. Para ilmuwan, bahkan yang mengharumkan nama negeri, dijatuhkan, dibiarkan mati kelaparan di kamp kerja paksa. Contohnya adalah Nikolai Vavikov. Sementara itu, pertanian kacau, rakyat lapar. Tapi media bungkam. Stalinisme memuncak. Jutaan pembangkang mati. Sisanya menghadapi Perang Dunia II.

Bertahun setelah PD II, Lysenko makin galak. Orang yang skeptik terhadap pendapat Lysenko bisa ditangkap. Kemudian Stalin jatuh, Khrushchev naik. Terjadi destalinisasi, tapi tidak delysenkoisasi. Charlatan ini terlalu licin dan pandai menjilat orang yang tepat pada waktu yang tepat. Pada masa seolah pencerahan ini, rekayasa genetika masih kelam diharamkan. Seorang akademisi sains Russia, yang mencoba memaparkan penggunaan rekayasa genetika untuk memproduksi jagung yang lebih baik; ditodong Khruchshev dengan setongkol jagung, dan semprotan “Apa yang salah dengan jagung milik Rakyat ini?” Tentu tidak ada yang salah dengan rakyat. Tapi retorika macam itu justru membunuh rakyat. Saat Eropa bangkit, masih bisa terjadi kelaparan massal di Russia dan satelitnya. Baru setelah Khrushchev pun tumbang, Lysenko ikut dimakzulkan. Tak dihukum, tetapi menghabiskan masa tua dalam keterasingan akademis: tak ada yang mau berhubungan dengannya. Dan sementara itu, Russia jadi negara terbelakang dalam ilmu biologi dan rekayasa genetika; jauh di belakang tetangganya di Eropa; walau ia maju cukup pesat di bidang seperti matematika, fisika, dll. Fisikawan nuklir Russia, Andrei Sakharov, mendakwa Lysenko di Akademi Sains: “He is responsible for the shameful backwardness of Soviet biology and of genetics in particular, for the dissemination of pseudo-scientific views, for adventurism, for the degradation of learning, and for the defamation, firing, arrest, even death, of many genuine scientists.”

Beruntung kita; tak pernah mengalami masa kelam yang menghancurkan negeri seperti itu. Beruntung; progress rekan-rekan muda kita dalam mengembangkan teknologi informatika (yang menjadi booming dunia hari-hari ini) mendapat dukungan penuh dari penguasa negeri ini. Beruntung; para charlatan tak pernah mendapat porsi apa pun di negeri cerdas kita ini.

Istoria da Paz

Akhirnya terbaca juga buku Okke ini: Istoria da Paz. Buku ini udah beberapa minggu dibeli, tapi lupa dibaca terus. Dan berbeda dengan buku2 sebelumnya, aku merasa yang ini Okke banget. Ntah kenapa aku merasa karakter Damai a.k.a. Bu Guru Bunga ini mirip Okke. Nggak heran sih. Aku juga kadang membayangkan tokoh Tomas di Unbearable Lightness of Being mirip Kundera :).

istoria-da-paz.png

Bukunya 200 halaman, dengan ukuran saku. Bisa dibaca sambil pusing dalam 1 jam lebih sedikit. Bahasa sang penulis kebetulan tepat sama dengan kecepatan baca optimalku. Tak berbunga, pintar memilih kata yang singkat dan tepat, tapi juga tak pelit ekspresi. Kalau semua buku kayak gini, boros. Cepat habis uang buat beli buku baru lagi.

Kalau Ayu Utami dulu jadi salah satu pelopor dengan novel yang mengandung komunikasi e-mail; Okke melanjutkan tradisi itu dengan novel yang mengandung komunikasi via blog. Plus media online lain. Tokoh Damai dilontarkan dengan suatu alasan (buat aku alasannya nggak penting) ke tempat favorit penulis: Timor. Bukan di Timor Lorosae, tapi di kawasan pengungsi. Ketemu tokoh Dion, sarjana idealis yang memilih bekerja membantu kaum tak terbantu. Dan Abitu, makhluk kecil usil paling jail di dunia. Tokoh2 ditampilkan biasa saja, manusiawi, dengan relasi yang manusiawi tapi hangat. Ya, ada sih adegan Damai harus mengejar2 babi, atau ikut membubarkan kelas untuk mengejar kambing, yang berakhir dengan dirinya dikejar2 kambing sampai jatuh berulang ke semak berduri. Relasi manusiawi yang biasa2 tapi hangat ini sering tertangkap di buku If Only They Could Talk punya Herriot. Tanpa aliran mengklimaks yang tertulis. Kita dibiarkan meluncurkan sebagian cerita oleh kita sendiri, dalam hati kita sendiri. Dan tamat secara menarik; saat tokoh Damai mendadak menemukan jiwa yang lain dalam dirinya.

Okke, makasih ya. Bukunya keren.

Tantangan Bagi Engineer

grand-engineering-challenge.jpg

Situs Engineering Challenge memaparkan apa yang dianggap sebagai tantangan terbesar bagi dunia rekayasa masa kini. Krisis energi, krisis lingkungan, krisis pendidikan dan kemanusiaan, krisis kesehatan, hingga kebutuhan untuk membentuk dunia yang lebih aman (dari teroris, spammer, dan virus) dan manusiawi.

Menurut Anda sendiri, apa tantangan engineering terbesar yang harus kita hadapi? Dan apa pendekatan yang Anda bayangkan?

Update: Jawablah di situs IEEE Indonesia Section

Bohr dan Einstein

Buku Richard Feynman (Surely You’re Joking) menyinggung perjumpaan Feynman dengan Bohr (Niels dan Aage). Niels Bohr senior disebut sebagai sulit dipahami kata2nya yang terlalu menggumam, sehingga kadang2 Aage jadi juru bicara. Tapi bukan cuma Feynman yang memiliki impresi serupa. Abraham Pais juga mencatat bahwa gaya bicara Bohr teramat sulit dimengerti, penuh gumaman. Ditambah lagi dengan obyek pembicaraan Bohr yang tidak pernah mudah :). Saat itu, ketidaksetujuan Albert Einstein (yang dengan teori fotoelektriknya sebenarnya menjadi pemicu teori kuantum) atas teori kuantum membuat diskursus fisika sedang memanas.

Di suatu siang, Bohr yang sedang bersama Pais, sedang sibuk menjelaskan kenapa pendapat Einstein, biarpun masuk akal, tetapi memiliki kelemahan telak. Dengan gaya menggumamnya, yang terdengar oleh Pais adalah nada naik dan turun dari bahasa Inggris dialek Denmark, dan nama Einstein yang disebut berulang. Menatap jendela, makin asyik Bohr menguliahi Pais, dan semakin lama yang terdengar hanya nama Einstein, gumaman, Einstein, gumamam, dst.

Saat itu, Einstein masuk ke ruangan.

Einstein berjalan berjingkat-jingkat, tersenyum pada Pais, lalu melihat Bohr. Bohr tak mendengarnya, masih asyik menatap jendela sambil meneruskan gumamannya, dan menyebut nama Einstein. Saat Einstein makin dekat, Bohr menoleh, dan dengan kaget melihat kepala Einstein sudah dekat kepalanya sendiri. Gaya kaget Bohr dilukiskan seperti orang yang sedang sibuk memuja roh leluhur, dan si leluhur betul2 menampakkan diri. Mereka diam sebentar. Lalu dengan ramah Einstein berkata bahwa ia dilarang dokter membeli tembakau lagi. Tapi dokter tak melarangnya mencuri tembakau. Jadi itu yang tadinya akan dilakukannya.

Kesunyian berubah menjadi tawa yang renyah.

OK, jokes semacam ini mendingan dipisah jadi blog tersendiri: http.koen.cc. Tak harus jokes pribadi, kerana hidup lagi tak terlalu lucu. Senyum yuk, untuk hidup yang singkat ini.

Update: Bohr termasuk fisikawan yang disukai pada zamannya. Ia terobsesi pada hal yang diyakininya benar, siapapun penemunya (tak seperti Newton misalnya). Obsesinya kadang mengganggu. Pernah ia memojokkan Schrödinger sampai ke kamar tidurnya untuk berdiskusi, saat Schrödinger sedang flu dan benar2 ingin tidur. Tentu diskusinya jadi satu arah. Perseteruan ide Bohr vs Einstein (yang justru mempererat persahabatan keduanya) sendiri baru padam setelah keduanya meninggal.

And The Winners Are …

Senin pagi itu aku berencana bersantai di RS Borromeus sambil antri kontrol diri :). Mendadak para sahabat bergantian menelepon, menyampaikan bahwa Kompetisi Blog Telkom.TV, yang sedianya akan dipurnakan minggu ini, harus diselesaikan hari ini juga. Satu2nya kemungkinan Direksi Telkom bisa menutup kegiatan dan memberikan hadiah hanya malam itu. Notebookku langsung dibuka di RS, dan proses yang sudah direncanakan langsung dijalankan. Proses apa? Sebelum hari pengumuman, kami belum ingin tahu nama pemenang. Cukup para nominee. 20 jumlahnya. Maka hari Senin itu, aku harus menghubungi para nominator satu per satu, sambil menyiapkan para juri bersidang memilih pemenang. Berhasil? Ah :).

Sementara itu aku sudah keluar dari RS, dan mulai menghubungi para nominee. Tidak mudah, tentu. Waktunya, wow, hanya beberapa jam. Yang di luar Bandung kelihatannya harus diacarai di Kandatel masing2. Tapi tetap dirank dalam sidang juri. Perlu bantuan banyak rekan, sesama blogger, dan anggota komunitas2 online, untuk saling mencari. Tapi sambil tetap cool. Yang tak mungkin lagi dikontak dengan telepon, dikirimi email. Tentu kemungkinan sampai dalam beberapa jam sangat kecil. My fault. I’m sorry. Dan sementara itu juri sudah memilih 5 besar. Hah, harusnya kan 4? Ya, tapi 5 ini outstanding dibanding lainnya, dari kriteria yang ditentukan. Aku habiskan mug besar caramel macchiato itu. Akhirnya diputuskan menambah 1 hadiah lagi.

Berikutnya, aku pindah ke posisi akhir di BEC, tempat acara dilangsungkan, dan pemenang kompetisi blog ini akan diumumkan. BEC sudah ramai. Beberapa nominee sudah hadir, dan beberapa membawa pasangan :). Dari komunitas blog, ada Aki (yang langsung harus pergi karena ada kegiatan lain), dan Rendy. Dan entah dari langit ke berapa, mendadak ada Priyadi juga. Priyadi hanya memantau sesaat, untuk kemudian moksha ke langitnya lagi :) :). Tapi sebelumnya, sempat aku saling kenalkan dengan beberapa nominee yang sudah hadir.

Oh ya, ini pemenangnya:

  1. Adham Somantrie
  2. Akhmad Deniar Perdana Kusuma
  3. Andriyansyah
  4. Mohammad Jaka Prawira
  5. Calvin Michel Sidjaja

Hadiah langsung diserahkan oleh Direktur Konsumer Telkom, didampingi EGM Telkom Divre III.

Mewakili task force yang menjalankan kegiatan ini, aku mengucapkan banyak terima kasih buat semua. Pertama, buat para peserta lomba blog, 245 orang (tidak termasuk yang blognya bermasalah, atau yang mendaftar setelah 31 Desember 2007). Kedua, buat para nominee yang menyempatkan diri hadir (terutama Mas Ali Murtado dan Mas Andreas Krisna). Ketiga, buat mereka yang membantu dalam upaya mengejar2 nominee (terutama Mas Ali lagi, juga Aa’ Adinoto). Juga rekan2 Telkom, yang bergabung dalam dewan juri, dewan pelaksana, dan dewan2 lainnya :). Lalu, komunitas online Jawa Barat (Oom Budi Rahardjo yang mewarnai pembukaan kegiatan ini September lalu, kawan Ikhlasul Amal, kawan Rendy Maulana, kawan Herry the Aki of Batagor). Dan semua yang telah direpoti, atau terepoti, dan yang menaruh perhatian pada kegiatan ini.

Update: Beberapa blog yang terlink di sini juga menulis report kegiatan ini, plus beberapa foto. Sila diklik.

Update: Yang mejeng di foto di atas (dari kiri): Bpk Dwi S Purnomo (EGM Telkom Divre III), Akhmad Deniar (2nd winner), M Jaka ‘Debe’ Prawira (4th winner), Adham Somantrie (prime winner), Bpk I NyomanG Wiryanata (Dir Kons Telkom).

« Older posts Newer posts »

© 2025 Kuncoro++

Theme by Anders NorénUp ↑